Menu

Unknown Unknown Author
Title: Langkah - Langkah Memulai Bisnis Sepatu
Author: Unknown
Rating 5 of 5 Des:
Pelatihan Sepatu - Dalam memulai bisnis sepatu, terdapat beberapa hal yang perlu anda perhatikan. Ada beberapa langkah yang harus ...

Pelatihan Sepatu - Dalam memulai bisnis sepatu, terdapat beberapa hal yang perlu anda perhatikan. Ada beberapa langkah yang harus anda ketahui. Supaya ketika anda mulai terjun di bisnis sepatu tidak terkejut akan suatu hal yang terjadi, baik itu kabar bahagia ataupun kabar duka. Berikut ini beberapa hal yang perlu anda ketahui dalam memulai usaha sepatu. 


  1. Niat : Memulai bisnis sepatu diperlukan niat dan keyakinan yang kuat. Sebab anda dituntut untuk fokus dalam bisnis ini, anda harus yakin bahwa bisnis ini adalah pilihan terbaik untuk anda. 
  2. Modal : Terkadang ini yang menjadi penghalang besar untuk anda. Namun, sebelum anda menggelontorkan uang terlalu banyak, buatlah rincian detail untuk pembelian alat, bahan, tempat, dan gaji karyawan. Perhatikan betul di setiap detailnya, jangan terlalu memaksakan diri untuk habis-habisan di awal. Ingat, perjalanan masih panjang dan tantanan di depan masih menunggu. 
  3. Jenis Sepatu : Pilihkan model atau jenis sepatu yang menjadi fokus produksi anda. Seperti sepatu wanita, anak, dan pria. Fokuslah pada salah satunya, kembangkan model dan variasi pada setiap produksi anda. 
  4. Merk / Brand : Salah satu hal penting dalam dunia bisnis sepatu. Namun jangan terjebak pada nama brand anda, nanti malah anda tidak fokus pada produksi. Kualitaslah yang menjadi acuan bisnis anda.
  5. Promosi : Bagi saya ini hal yang sangat penting, tanpa promosi apalah arti produksi dan kualitas sepatu anda. Promosi yang baik adalah dimana customer mengetahui bahwa anda adalah penjual sepatu yang bagus. Ambil strategi promosi yang ciamik, jangan sembarang promosi yang membuat anda merugi.
  6. Management Kuangan : Aturlah cash flow keuangan anda seperti, pembelian bahan, biaya promosi, gaji karyawan, pajak, dll. Jangan sampai terjadi kerugian yang membuat anda kehabisan modal ditengah perjalanan bisnis anda. 
Beberapa hal di atas, yang harus anda perhatikan dalam dunia bisnis sepatu. Anda harus all out dan benar-benar memantau perkembangan bisnis anda. Aturlah management anda dengan baik, daftarkan merk dagang anda dan bergabunglah dalam UKM di Daerah anda. Jika memungkinkan, ikutilah event-event bazar dan pameran di mall atau yang diselengarakan oleh UKM.

Nirwana, August 13

About Author

Advertisement

Next
This is the most recent post.
Previous
Posting Lama

Posting Komentar

 
Top